Selasa, 24 Juli 2018
Balikpapan Kota Asalku yang Indah
Balikpapan atau lebih sering disebut kota minyak adalah kota asalku yang terletak di provinsi Kalimantan Timur. Kota ini memiliki slogan "Beriman" yang memiliki arti lain yaitu "Bersih, Indah, Aman, dan Nyaman". Kota ini sangat sesuai dengan slogan tersebut, jalanan dan udara yang selalu bersih dari polusi yang menjadi ciri khas kota ini terutama di pagi hari udaranya sangat segar dan cocok bagi yang ingin melakukan olahraga pagi, pemandangan indah terutama di perumahan pertamina jalan gunung dubbs dan helipad pantai melawai seperti di foto atas, kondisi kehidupan yang biasanya relatif aman, dan terakhirnya kota ini sangat nyaman untuk ditinggali. Salah satu tempat yang wajib dikunjungi di Balikpapan menurut saya adalah HLSW atau Hutan Lindung Sungai Wain. Di dalam hutan lindung ini terdapat berbagai satwa liar terancam seperti beruang madu, macan dahan, orangutan, bekantan, dan lain-lain. Namun, jika anda orang yang kurang menyukai pergi ke alam maka masih banyak tujuan lain seperti monumen Mathilda, monumen perjuangan rakyat, kampung atas air (Kampung Baru), dan masih banyak lagi. jadi bagaimana? mau mengunjungi Balikpapan?.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar